KARNAVAL DESA LEDUNG HUT RI KE-78 DENGAN TEMA “ ROMUSA”
Hari Minggu (27/08/2023), Desa Ledug Kecamatan Kembaran melaksanakan Karnaval untuk memperingati HUT RI ke 78 tahun. Acara yang digelar dibawah terik matahari panas ini berlangsung sangat meriah. Dengan titik kumpul di lapangan sepak bola Kembaran, acara ini diikuti oleh seluruh desa yang ada di Kecamatan Kembaran. Dimulai pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai, tidak mengurangi semangat para warga desa Ledug yang mengikuti acara tersebut. Pemberangkatan dimulai dari lapangan sepak bola Kembaran sampai dengan lapangan sepak bola Karangsoka.
Untuk karnaval tahun ini desal Ledug mengangkat teman “ Romusa”. Yaitu bercerita tentang para penduduk Indonesia yang ditindas oleh jepang dan dipaksa untuk kerja tanpa bayaran. Dengan membawa perwakilan RW 1 dari desa Ledug dengan jumlah anggota 50 orang untuk mengikuti acara ini.
Karnaval pada tahun ini memang lebih meriah dibanding tahun lalu, ungkap salah satu angoota karnaval Desa Ledug. "Karnaval tahun ini saya rasa lebih meriah dibanding tahun kemarin, karena tahun kemarin hanya di adakan di Desa bukan di Kecamatan dan kurang lebih 2 tahun terahir tidak mengadakan acara ini karena pandemi”.
Warga Desa Ledug tumpah ruah di jalan dengan menggunakan kostum yang sesuai dengan tema kali ini yaitu tentang penjajahan jepang “ Romusa”. Barisan pertama yaitu dimulai dengan paskibra yang membawa banner Desa Ledug, baris kedua ada Ibu kepala Desa yang memakai kostum dan Bapak Kepala Desa yang memakai kostum menjadi Ir. Suekarno, baris ketiga da para warga yang memakai kostum compang-camping yang sedang di hukum pasung dan di siksa oleh tantara jepang, dan baris terakhir ada Ibu-ibu Desa yang berperan sebagi petani pada masa itu. Adapun pembacaan puisi yang sangat menyentuh oleh bu sekdes Desa Ledug.
Acara ini disambut antusias oleh masyarakat yang menonton, masyarakat bisa merasakan dan mengenang Kembali perjuangan para pahlawan pada saat itu untuk merebut kemerdekaan dari tangan penjajahan Jepang.